![]() |
| Foto: Cristiano Ronaldo saat sesi latihan / Instagram #cristiano |
SUPERONELIGA - Sang mega bintang Cristiano Ronaldo akhirnya kembali jadi pusat perhatian khusus di Liga Arab Saudi. Kali ini bukan karena rekor baru atau golnya, melainkan kondisi fisiknya yang kini dikabarkan tengah menurun jelang laga tandang klubnya Al Nassr menghadapi Damac FC, pekan ke-17 Liga Arab Saudi.
Kabarnya, Cristiano Ronaldo tak mengikuti sesi latihan bersama klubnya Al-Nassr pada hari Selasa waktu setempat. Striker andalan Portugal tersebut kabarnya hanya datang ke fasilitas medis klub saja guna menjalani pemeriksaan mengenai kondisi tubuhnya.
Al Nassr sendiri memang baru melewati periode jadwal yang cukup padat. Sejak pertengahan bulan Januari, Al Nassr harus menghadapi tim-tim kuat seperti Al Hilal dan juga Al Shabab.
Situasi tersebut memunculkan berbagai spekulasi tentang Jorge Jesus yang akan mempertimbangkan untuk bisa mengistirahatkan pemain bintang di klubnya, Cristiano Ronaldo.
Jika melihat dari sisi klasemennya, Al Nassr masih tetap diunggulkan dikarenakan Damac masih berada di papan bawah klasemen. Sedangkan Al Nassr masih menempati posisi ke dua besar klasemen Liga Arab Saudi.
Keputusan untuk merotasi Cristiano Ronaldo juga telah didukung oleh Sadio Mane, Kingsley Coman dan Joao Felix yang sudah kembali bergabung bersama klub Al Nassr.
Opsi tersebut tentunya memberikan ruang bagi sang mega bintang asal Portugal tersebut untuk memulihkan kondisinya tanpa harus mengorbankan kekuatan tim secara signifikan.
Padatnya jadwal dari Al Nassr sendiri turut disoroti oleh mantan pemain timnas Arab Saudi yakni Mohammed Noor. Mohammed menilai tekanan yang dihadapi oleh Al Nassr jauh lebih berat ketimbang para pesaing utamanya seperti Al Hilal.
Apakah sang mega bintang CR7 akan absen atau kah justru tetap tampil, jawabannya akan diketahui pada jelang kick-off. Pastinya, Al Nassr kini akan menghadapi dilema yang besar ditengah ketatnya persaingan di Liga Arab Saudi.
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Superoneliga
